Recent Posts

Monday, May 7, 2012

Bidan Kesayangan Dimutasi, Warga Segel Polindes

Your browser does not support iframes.

Pamekasan -
Kedamaian warga Desa Palengaan Laok, Pamekasan terusik lantaran bidan kesayangannya dimutasi ke desa lain. Warga yang kecewa menyegel Polindes (poliklinik desa) hingga bidan kesayangannya dikembalikan.

Bidan kesayangan itu adalah Heni Astutik. Bidan Heni telah 5 tahun mengabdikan diri sebagai pelayan kesehatan warga Palengaan Laok. Tak hanya sebatas membantu persalinan ibu-ibu. Namun, Bidan Heni melayani pengobatan anak-anak dan kaum bapak.

“Kami tak rela jika Bu Heni dipindahtugaskan ke desa lain. Kami menaruh hormat pada Bu Heni yang ringan tangan melayani dan merawat kesehatan warga,” kata Jamaludin, salah seorang tokoh masyarakat Desa Palengaan Laok, Senin (18/4/2011).

Jamaludin beserta warga lainnya akhirnya menumpahkan kekecewaannya atas mutasi Bidan Heni dengan cara menyegel pintu Polindes Palengaan Laok sejak Minggu (17/4/2011). Bahkan hingga pukul 09.00 WIB siang ini Jamaludin dan beberapa warga berjaga di halaman polindes untuk mengusir kedatangan bidan pengganti Bidan Heni.

Sampai kapan segel di pintu polindes itu dibuka ? “Kami akan membuka segel, sampai Bidan Heni dikembalikan ke Polindes Palengaan Laok,” tegas Jamaludin.

Menurut Jamaludin, bidan Heni Astutik sejak Jumat (15/4/2011) dimutasi ke Polindes Candi Burung, Kecamatan Proppo. “Hari Sabtu kemarin, Bu Heni telah boyongan ke tempat tugasnya yang baru,” terang Jamaludin.

Kadinkes Pamekasan, Ismail Bey mengatakan, persoalan mutasi stafnya termasuk bidan dan perawat puskesmas dan polindes adalah kewenangan Kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD).

“Jadi, saya tidak bisa turun tangan untuk mengatasi permasalahan di Polindes Palengaan Laok. Coba tanyakan kepada Kepala BKD ya mas,” saran Ismail Bey, mencoba berkelit.

Aksi menyegel polindes dengan motif mutasi bidan itu adalah yang kedua kalinya terjadi di Pamekasan. Sebelumnya, aksi yang sama dilakukan warga di Kecamatan Waru yang menolak pemutasian Bidan Johar Minori dari Waru ke Kecamatan Larangan.

(fat/fat)



Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

1x1


bannerpromo allproperty bukukuning 280x125

Sumber:http://surabaya.detik.com/read/2011/04/18/094937/1619425/475/bidan-kesayangan-dimutasi-warga-segel-polindes

No comments:

Post a Comment