Recent Posts

Tuesday, May 1, 2012

Kapolda Jabar Belum Bisa Pastikan M Sarip Terlibat Pembunuh Anggota TNI

Your browser does not support iframes.

placeholder


Jakarta -
Kapolda Jabar Irjen Pol Suparni Parto belum bisa memastikan dugaan keterlibatan M Sarip (32) dalam kasus pembunuhan anggota TNI. Nama M Sarip mencuat setelah dinyatakan sebagai terduga aksi bom bunuh diri di Mapolresta Cirebon, Jawa Barat.

“Kami tidak ingin terlalu cepat apakah yang terkait dengan MS ada keterkaitannya dengan TNI, itu masih memerlukan proses analisis dan fakta,” kata Suparni.

Hal ini ia sampaikan saat menjawab pertanyaan wartawan terkait kabar M Sarip diduga terlibat dalam pembunuh anggota TNI, Koptu Sutejo dan seorang warga sipil bernama Ali di Mapolresta Cirebon, Sabtu (16/04/2011).

Informasi yang dihimpun detikcom, kasus pembunuhan tersebut terjadi pada Minggu (3/4/2011) sekitar pukul 03.00 WIB. Lokasi pembunuhan di sebuah warung pinggir jalan, di Desa Cempaka, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon.

Anggota TNI dari Kodim 0620 Sumber, Kabupaten Cirebon, bernama Sutejo berpangkat berpangkat Kopral Kepala. Saat itu Sutejo sedang berada di tempat tersebut bersama pemilik warung yakni Ali. Singkat cerita, keduanya tiba-tiba didatangi seorang pria tak dikenal yang masuk ke warung. Pria itu menenteng celurit dan tanpa basa-basi langsung menebas keduanya.

Sutejo ditemukan tewas mengenaskan dengan luka tusuk di tubuh serta leher nyaris putus. Sementara Ali hanya menderita luka-luka. Belakangan kabar beredar kalau M Sarip diduga pelakunya. Dugaan itu muncul setelah petugas Polres Sumber menemukan Surat Izin Mengemudi (SIM) atas nama M Sarip di lokasi kejadian. Saat ini kasus tersebut masih ditangani Polres Sumber.

(her/her)

Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

Baca Juga :

  • Kepastian M Sarip Pelaku Bom Bunuh Diri Cirebon Diumumkan Besok
  • Eks JI: Dilihat dari Materi Bom, Pelaku Kemungkinan Turunan Azahari
  • Ponpes Ngruki akan Telusuri Sarip
  • Eks JI: Teroris Pengecut Incar Orang sedang Ibadah
Sumber:http://www.detiknews.com/read/2011/04/16/222151/1618972/10/kapolda-jabar-belum-bisa-pastikan-m-sarip-terlibat-pembunuh-anggota-tni

No comments:

Post a Comment