Recent Posts

Thursday, March 15, 2012

Balapan yang Membutuhkan Sederet Rencana Cadangan

share”>

FerrariAlonsoAFP
AFP

Kuala Lumpur – Sirkuit Sepang terkenal dengan cuacanya yang sulit ditebak. Untuk menyiasati, Fernando Alonso menyebut sederet rencana alternatif mutlak disiapkan sebuah tim.

GP Malaysia dikenal sebagai sebuah seri balapan yang mengetengahkan suhu udara yang amat panas. Namun, itu juga dibarengi dengan hujan yang bisa saja mendadak turun.

“Fakta bahwa cuaca bisa berubah tiba-tiba membuat persiapan untuk menghadapi pelbagai situasi di lintasan menjadi cukup memusingkan,” aku Alonso di Autosport.

Pengalaman musim lalu bisa dirujuk menjadi salah satu contoh untuk menggambarkan cuaca di Sepang. Kalau guyuran hujan lebat turun dalam sesi kualifikasi, balapan pada keesokan harinya malah berjalan dalam kondisi lintasan kering.

“Dari cuaca panas tiba-tiba saja bisa turun hujan ringan dan Anda harus siap untuk semua keadaan.”

“Ini bukan cuma masalah untuk kami para pembalap, karena ini juga mempengaruhi seluruh tim: dalam beberapa kasus Anda bahkan harus mempersiapkan rencana B atau C, atau bahkan rencana D agar siap menghadapi semua skenario,” ulas Alonso.

Analisa serupa dengan si driver Ferrari sebelumnya juga telah dilontarkan oleh Sebastian Vettel dari Red Bull. Sirkuit Sepang disebut Vettel dapat mengecoh karena faktor cuaca.


( krs / rin )



Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

Baca juga :

  • Jelang GP Malaysia
    Target McLaren: Pangkas Jarak dari Red Bull
  • Jelang GP Malaysia
    Alonso Tetap Yakin dengan Potensi Mobil Ferrari
  • Jelang GP Malaysia
    Panas-Hujan Sepang Jadi Tantangan Vettel
Sumber:http://www.detiksport.com/read/2011/04/07/071317/1610503/80/balapan-yang-membutuhkan-sederet-rencana-cadangan

No comments:

Post a Comment